Mengatur Judul Sidebar

Sepertinya saya tidak perlu menjelaskan lagi tentang sidebar (tempat untuk tambah gadget) karena saya yakin anda pasti sudah banyak yang tau, bahkan saya tidak perlu posting ini karena saya tahu anda semua sudah ahli masalah ini. Tapi untuk tambah posting tak apalah.
Baiklah saya akan memulai membahas tentang judul sidebar. Yang anda harus lakukan adalah :

1. Login ke blog anda > Layout (tata letak) > Edit HTML
2. Cari kode h2 { (untuk lebih mudah ketik F3 pada keyboard)
3. Di sini kita akan mulai utak-atik kode

PERHATIKAN

h2 {
font-size:110%;
font-weight:bold;
text-transform:uppercase;
text-align:right;
border: 1px solid #000;
background:#6df466;
padding;5px;
}

* font-size:110%; : berfungsi untuk mengatur besarnya huruf. Satuan yang digunakan bisa pakai % atau pixels (px). Angkanya dapat sobat ganti sesuai keinginan
* font-weight:bold; : menunjukan judul yang tampil dengan huruf tebal. Kata bold dapat sobat ganti dengan normal jika penampilanya tidak ingin tebal atau ganti dengan italic jika ingin penampilan hurufnya miring.
* text-transform:uppercase; : menunjukan bahwa huruf yang tampil semuanya berupa huruf kapital (besar). Sobat dapat mengganti dengan kata lowercase (semuanya huruf kecil) atau capitalize (hanya huruf depannya yang besar).
* text-align:right; : Letak judul sidebar di bagian kanan. Sobat dapat mengganti dengan left jika ingin berada dikiri atau center jika ingin berada di tengah.
* border: 1px solid #000; : berfungsi untuk menampilkan garis di sekeling judul sidebar. Sobat dapat mengganti ukuranya dan warna dari garis tersebut.
* background:#6df466; : untuk menampilkan warna latar dari judul sidebar. Ganti kode warnanya dengan warna kesukaan sobat. Selain dengan menampilkan warna, sobat juga dapat menampilkan sebuah image sebagai background judul sidebar. perhatikan yang di bawah ini

CONTOH

background: url(alamat gambar background);

* padding;5px; : untuk memberi jarak antara bagian pinggir judul sidebar dengan tulisan judul sidebarnya, dengan maksud agar kelihatan tidak mepet ke bagian pinggir.

Keterangan : jika tidak ada kode h2 { coba .sidebar h2 { .Jika ada beberapa kode yang tidak ada pada templates anda, anda bisa tambahkan sendiri dan jika ada kode yang tidak anda inginkan, anda bisa hapus kode itu.

4. save (simpan) selamat mencoba

1 komentar:

Soepriyantoro, 25 June 2011 at 19:20 | [Reply]

thanks, infonya ,,
kunjungi jg blog saya http://toro-trust.blogspot.com/

Post a Comment

Kotak Komentar Klasik Klik Di sini

« Prev Next » Home